Cara Send Me Anonymous Messages Instagram

Belakangan ini sedang menjadi tren baru Instagram terkait kirim pesan tanpa tahu siapa pengirimnya. Banyak pengguna Instagram yang kemudian mengikuti tren ini karena ingin tahu pesan-pesan unik dan pastinya anonim. Tak jarang dari mereka yang mencari tahu informasi terkait cara send me anonymous messages.

Untuk bisa mengikuti tren tanya jawab anonim semacam ini, kamu harus memiliki aplikasi NGL terlebih dahulu. Aplikasi NGL memang berfungsi sebagai tempat untuk membuat pertanyaan kepada pengguna lain yang nantinya bersifat anonim. Kamu bisa mendapatkan aplikasi NGL Instagram dengan download secara gratis melalui Play Store maupun App Store.

Apa Itu Send Me Anonymous Messages?

Mungkin banyak kalangan bertanya-tanya terkait maksud dan arti dari send me anonymous messages. Seperti yang kita tahu, kalimat tersebut merupakan bagian dari bahasa Inggris yang terdiri dari empat suku kata. Kata send = mengirim, me = saya, anonymous = anonim, messages = pesan.

Apabila kita terjemahkan, maka arti dari send me anonymous messages adalah kirimi saya pesan anonim. Bagi yang masih asing dengan istilah frasa anonim, yaitu sesuatu yang bersifat rahasia atau tak diketahui oleh siapapun. Dalam hal ini, pengirim pesan bebas mengekspresikan unek-unek, perasaan, pertanyaan, dan lain sebagainya tanpa si penerimanya tahu dari siapa.

Kalimat “send me anonymous messages” merupakan ajakan atau perintah untuk pengguna Instagram lainnya mengisi kolom tanya jawab dari NGL. Nantinya pengguna NGL bisa membagikan link tersebut melalui Instastory miliknya. Para pengikut Instagram yang mungkin tertarik bisa langsung mengisi link tersebut sesuai dengan keinginan mereka.

Tak perlu khawatir, apabila kamu mengisi link milik crush pun ia tidak akan mengetahuinya. Oleh karena itu, pada link NGL ini kamu bisa bebas banget berekspresi dan mengungkapkan segala hal yang diinginkan. Meskipun demikian, tetap selalu ingat kesopanan dalam mengungkapan sesuatu melalui media apapun itu.

Lebih menariknya lagi, kamu bisa mengirimkan beberapa pesan sekaligus tanpa perlu khawatir adanya batasan atau limit tertentu. Apabila merasa kurang puas dan masih ingin mengajukan pertanyaan, langsung saja untuk mengisikan pesan lagi melalui link yang sama. So, kapan lagi kan bisa mengungkapkan perasaan atau pesan ke orang lain tanpa perlu khawatir terlacak identitasnya.

Cara Send Me Anonymous Messages

Perlu kamu ketahui bahwa kamu tidak akan bisa menerima pesan anonim apabila seseorang tak membuat link anonim dari NGL. Oleh karenanya, pastikan terlebih dahulu apakah target orang yang ingin kamu kirim pesan anonim tersebut membuat link NGL atau tidak.

Untuk memudahkanmu dalam membuat link pesan anonim, kami akan memberikan cara send me anonymous messages berikut ini. Pastikan kamu mengikuti setiap langkahnya berurutan agar bisa membuat link NGL versimu sendiri dengan benar.

  1. Langkah pertama yang bisa kamu lakukan adalah dengan membuka aplikasi Play Store ataupun App Store.
  2. Setelah terbuka, maka langsung saja masukkan kata kunci “NGL” pada kolom pencarian yang tersedia.
  3. Langsung saja klik tombol pilihan unduh untuk segera mendapatkan aplikasi tersebut secara gratis.
  4. Apabila aplikasi NGL suah berhasil terunduh, maka selanjutnya adalah membuat link versimu sendiri.
  5. Kemudian salin link tersebut untuk nantinya kamu bagikan melalui Instastory milikmu.
  6. Berikutnya adalah keluar dari aplikasi NGL dan lanjut untuk membuka Instagram. Setelah Instagram terbuka, maka langsung saja buat story menggunakan link yang sudah kamu salin sebelumnya.
  7. Paste link NGL yang sudah kamu salin dan bagikan story tersebut agar semua pengikut Instagram bisa melihatnya.
  8. Selesai dan tunggulah beberapa saat hingga ada pengguna Instagram lain yang mengisikan link NGL milikmu.

Memastikan Apakah NGL Instagram Benar-Benar Bersifat Anonim?

Mungkin terdapat banyak kalangan yang masih merasa ragu terkait tingkat kerahasiaan dari NGL ini. Mereka khawatir apabila ternyata si penerima pesan dapat mengetahui identitas dari pengirim pesan. Oleh karenanya, pertanyaan semacam ini ramai menjadi perbincangan warganet.

Terlebih bagi para jomblo yang ingin mengungkapkan perasaannya ke crush, tentu akan khawatir jika ternyata diketahui penerima. Karena beberapa informasi mengabarkan bahwa terdapat versi NGL pro yang mampu mengetahui si pengirim pesan. Fitur yang tersedia pada versi tersebut tidak akan menampilkan nama pengirim pesan, akan tetapi nomor ponsel saja.

Untuk mengatasi permasalahan semacam ini, kamu mungkin membutuhkan beberapa trik khusus agar tidak dikenali oleh penerima pesan. Seperti misalnya menggunakan kalimat yang tidak menunjukkan bahwa itu adalah kamu. Gunakan kalimat yang sekiranya berbeda dari karaktermu dalam menulis pesan.

Hal ini tentu akan sangat membantu menyembunyikan identitasmu dan si penerima pesan tak akan mengetahuinya. Karena pada beberapa kasus, mungkin saja penerima pesan adalah orang terdekatmu dan sangat hafal karakter tulisan atau kalimat pesan yang ada. Sehingga menggunakan gaya bahasa atau kalimat yang berbeda menjadi solusi tepat dalam menjaga kerahasiaan pengirim agar tetap bersifat anonim.

Baca Juga : Cara Mencetak Bukti Pendaftaran PPDB Online 2022 Dengan Mudah

Akhir Kata

Nah itulah cara send me anonymous messages menggunakan link NGL yang belakangan ini sedang viral. Jangan lupa untuk tetap menerapkan tips khusus yang sudah kami berikan tadi, agar kerahasiaan identitas tetap terjaga. Gunakan kesempatan ini untuk dapat mengungkapkan unek-unek atau perasaan kepada orang lain, khususnya calon si calon crush.

Tinggalkan komentar