Lem untuk blok mesin motor retak merupakan perekat khusus yang memiliki fungsi mengencangkan hingga merekatkan komponen mesin. Lem khusus tersebut mudah kita jumpai karena sudah banyak beredar di pasaran.
2 Jenis Lem untuk Blok Mesin Motor Retak
Kerusakan pada packing blok mesin umumnya disebabkan karena kebocoran oli pada pada mesin kendaraan. Kebocoran oli juga menyebabkan kerusakan bagian seal pada persneling dan kick starter.
Apabila bagian yang rusak adalah seal starter atau persenelingnya, maka langkah terbaik yang harus Anda lakukan adalah menggantinya dengan yang baru. Namun, jika kerusakan terjadi pada packing blok mesin, Anda dapat menggunakan lem khusus guna merekatkannya kembali.
Red Silikon atau Sealer
Kelebihan lem untuk blok mesin motor retak ini terletak pada ketahanannya akan suhu tinggi. Lem silikon berwarna merah ini cukup elastis seperti sifat karet sehingga tepat dijadikan pilihan menambal paking blok mesin yang retak.
Saran penggunaan lem khusus ini apabila packing blok sudah dalam kondisi rusak parah dan tidak menemukan packing pengganti. Hanya saja, blok mesin akan rusak apabila dibongkar kembali. Jadi, penggunaan sealer ini tiap membongkar pasang blok mesin motor.
Bukan hanya merekatkan blok mesin yang retak, red silicone juga dapat Anda pakai guna menambal kebocoran oli tanpa melakukan bongkar mesin. Caranya adalah melumuri area yang bocor dengan red silicone ini. Kemungkinan cara ini kurang efektif karena pada beberapa kasus tingkat keberhasilannya minim sekali.
Lem pasta red silicone ini mampu menahan tekanan udara, oli, dan juga air. Meski berdaya tahan terhadap panas yang tinggi, lem sealer akan berkurang daya rekatnya apabila mengering. Oleh karena itu, pemakaian lem silikon hanya disarankan untuk merapatkan komponen motor seperti selang radiator atau O-ring pada bagian dinamo starter.
Lem Super Glue
Nama lain lem untuk blok mesin motor retak adalah lem korea atau lem besi. Hanya saja pengaplikasian lem super glue ini hanya jika paking blok motor retak atau patah selama bagian yang patah tersebut masih ada. Anda cukup melumuri lem pada bagian patahan tersebut dan memasangkannya pada posisi yang semestinya. Bagaimana jika patahan blok hilang? Untuk patahan blok mesin yang hilang, Anda bisa menggunakan sealer atau red silicone.
Umumnya, penggunaan lem plastic steel untuk mengencangkan komponen bermaterial babet bila patah. Ada juga loctite yang berfungsi mengunci mur atau baut. Namun, Anda perlu mengingat bahwa penggunaan lem loctite sebaiknya untuk komponen yang jarang dibuka saja. Hal ini bertujuan agar tidak ribet saat membongkar dan memasangnya kembali.
5 Cara Mengatasi Blok Mesin Motor Bocor
Pecinta otomotif pasti tahu kegunaan oli. Oli mesin berguna sebagai pendingin dan pelumas mesin agar tidak terjadi gesekan secara langsung antara mesin-mesin motor yang bekerja.
Selain pengetahuan lem untuk blok mesin motor retak, Anda juga harus tahu bahwa penggunaan oli kendaraan harus sesuai dengan takaran dan tingkat kekentalannya guna memperoleh performa dan mesin awet serta tahan lama. Berikut adalah cara mengatasi kebocoran oli tanpa membongkar mesin motor.
- Kencangkan baut-baut atau ganti saja dengan yang baru. Kondisi baut dol atau kendor umumnya terjadi pada kendaraan yang sering Anda pakai. Pastikan Anda memasangnya dengan benar.
- Gunakan sealant oli mesin. Pada kasus kebocoran ringan, sealant mampu menutup kebocoran dari dalam. Sealant juga berperan sebagai kondisioner untuk segel. Untuk mendapatkan hasil yang optimal, penggunaan sealant harus dikombinasikan dengan oli mesin.
- Pakai seal tape. Kebocoran oli pada bagian seal kick starter mudah sekali untuk diperbaiki. Tanpa membongkar mesin kendaraan, Anda hanya perlu mencongkel seal yang rusak kemudian menggantinya dengan yang baru. Agar kapasitas oli terjaga, Anda perlu menambahkan oli di bagian tersebut.
- Perhatikan ring motor. Ring berguna untuk mencegah kebocoran oli. Pastikan ring ini ada pada tempatnya dan dalam keadaan yang baik.
- Ganti packing mesin motor yang rusak atau segel yang aus. Proses mengganti segel dan packing relatif murah, akan tetapi memerlukan ketelatenan dan waktu yang lama.
Berbagai lem untuk blok mesin motor retak juga mudah Anda temukan di toko-toko online. Perhatikan komentar pelanggan agar tidak terdapat kesalahan saat membelinya.